Minggu, 27 Agustus 2017

Tips merawat Logicboard macbook

Tips merawat Logicboard macbook

Sebagai hardware yang memerlukan suplay udara, Logicboard senantiasa bersentuhan dengan udara luar. Manfaatnya ialah supaya mengurangi panas yang dihasilkan oleh cipset VGA & PROSESSOR. Logicboard bisa mengalami kerusakan jika suhunya terlalu tinggi, misalnya suhu mencapai 80 derajat atau 90 derajat. Oleh karena itu, suplai udara baik dari dalam maupun luar macbook harus mengalir dengan baik dan tidak terganggu sebagai salah satu cara merawat logicboard yang baik. Untuk itulah, mengapa ada sensor panas yang terpasang di heatsink fan macbook yang terhubung dengan sistem, sebagai antisipasi kalau suhu di logicboard melampau batas maksimal yang telah di tentukan. Maka system akan langsung mematikan macbook tanpa ada basa-basi terlebih dahulu. 

Tapi perlu diketahui, udara bebas belum tentu terbebas dari debu. Bisa saja udara yang masuk ke dalam macbook membawa debu dan lainya dan menempel pada logicboard, haeatsink fan dan fancoller. Debu yang menempel pada cipset VGA & PROSESSOR, logicboard, haeatsink fan dan fancoller bisa berbahaya macbook agan & sista. Terutama chipset VGAnya, kalau di biarkan saja tanpa pernah di bersihkan. Alasannya karena debu bisa menahan panas sehingga suhu pada cipset bisa saja semakin tinggi. Dan hal ini bisa saja membuat cipset VGA pada Logicboard mengalami overheat/terbakar.

Oleh karena itu, kita harus memperhatikan tempat dan ruangan dimana  kita menggunakan dan menyimpan macbook. Sebisa mungkin tempatkan pada tempat yang jauh dari debu, ruangan yang tidak lembab. Selain itu, logicboard juga harus dirawat dengan baik. Caranya bersihkan logicboard macbook agan secara rutin, minmal 3 bulan atau maksimal setiap 6 bulan sekali. Apalagi untuk macbook yang selalu di gunakan untuk kerja berat dan menggunakan sofwere-sofwere berat.

Demikan gan, semoga bermanfaat buat agan & sista semuanya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Service macbook & laptop Jakarta Perbaikan & perawatan